Untuk mencetak pada kedua sisi secara manual

Untuk mencetak pada kedua sisi secara manual


1.
Masukkan kertas secukupnya ke dalam salah satu baki untuk mengakomodasi pekerjaan cetakan. Jika Anda mengisikan kertas khusus seperti kop surat, isikan dengan salah satu cara berikut ini:

Untuk baki 1, masukkan kertas kop dengan bagian depan menghadap ke bawah dengan bagian tepi bawah masuk terlebih dulu.

Untuk baki lainnya, masukkan kertas kop dengan bagian depan menghadap ke atas dan tepi atas mengarah ke bagian belakang baki.
HP Laserjet M2727 caution Untuk mencetak pada kedua sisi secara manual PERHATIAN:

Untuk menghindari macet, Jangan mengisikan kertas yang lebih berat dari 105 g/m2 [28-lb bond].

2.
Pada menu File dalam program perangkat lunak, klik Print [Cetak].
3.
Pilih driver, kemudian klik Properties [Properti] atau Preferences [Preferensi].
4.
Pada tab Finishing [Penyelesaian], pilih Correct order for straight paper path [Perbaiki Susunan Jalur Kertas Langsung], pilih Print on both sides (manually) [Cetak pada kedua sisi (secara manual)], kemudian buka pintu nampan keluaran belakang.
5.
Klik OK.
6.
Kirim pekerjaan cetakan ke produk ini. Ikuti petunjuk pada jendela layar pop-up (munculan) yang ditampilkan sebelum mengganti tumpukan keluaran dalam Baki 1 untuk mencetak paruh kedua.
7.
Pergi ke produk. Keluarkan semua halaman kosong di dalam baki 1. Masukkan tumpukan cetakan dengan sisi yang telah dicetak di atas, dan umpankan tepi-bawah ke produk terlebih dahulu. Anda harus mencetak sisi kedua dari baki 1.
8.
Pada panel kontrol, tekan OK untuk melanjutkan.
HP Laserjet M2727 Untuk mencetak pada kedua sisi secara manual