●
|
Untuk hasil terbaik, pastikan kertas berkualitas baik, bebas dari terpotong, sayatan, sobek, noda, partikel yang lepas, debu, kerutan, celah, staples, dan ujung yang tergulung atau tertekuk.
|
|
●
|
Untuk hasil cetak terbaik, gunakan jenis kertas yang licin. Biasanya, media yang lebih licin akan memberikan hasil yang lebih baik.
|
|
●
|
Jika Anda tidak mengetahui jenis kertas yang Anda masukkan (misalnya kertas bond atau daur ulang), periksa label di kotak kemasan kertas.
|
|
●
|
Jangan gunakan media yang dirancang untuk printer inkjet saja. Gunakan jenis media yang dirancang untuk printer laser.
|
|
●
|
Jangan gunakan kertas kop surat yang dicetak dengan tinta bersuhu rendah, misalnya yang digunakan dalam berbagai jenis termografi.
|
|
●
|
Jangan gunakan kertas kop surat dengan huruf timbul atau embos.
|
|
●
|
Produk menggunakan panas dan tekanan untuk menyatukan tinta pada kertas. Pastikan kertas berwarna atau lembar pracetak menggunakan tinta yang kompatibel dengan suhu penyatuan (200 °C atau 392 °F selama 0,1 detik).
|
|